Selamat Membaca

Senin, 22 Oktober 2012

AIR TERJUN KEREN


Assalamu'alaykum Warahmatullahi Wabarakatuh...

Merefresh otak dengan bertamasya ke tempat yang menakjubkan, tempat yang indah, tempat yang mempesona dan pasti tempat baru yang belum pernah kita kunjungi, tentunya menjadi hal yang sangat kita inginkan.

Merasakan lembutnya belaian angin yang sejuk, menikmati gemercik suara air, melihat pemandangan yang indah, tentunya bisa menjadi salah satu kriteria tempat tujuan kita.

Disini saya akan berbagi tentang beberapa air terjun keren di dunia yang saya ambil dari beberapa sumber dan mungkin bisa dijadikan alternatif tempat tujuan wisata rekan-rekan semua. Selamat menikmati...


1. ANGEL FALLS, VENEZUELA

http://goista.com/wp-content/uploads/2013/11/Angel-Falls-Highest-Fall.jpg
Angel Falls terletak di Venezuela adalah merupakan air terjun tertinggi di dunia dengan tingginya yang mencapai 3.212 feet (sekitar 979 meter). Bandingkan dengan niagara falls yang cuma 170 feet (sekitar 52 meter). Angel Falls ditemukan oleh Jimmy Angel, sorang pilot di Amerika, pada tahun 1937 yang oleh sebab itu air terjun ini dnamakan Angel Falls sesuai dengan nama belakang sang penemu.

Niagara fall yang sangat terkenal hanya mempunyai ketinggian 52 meter dan pesona air terjun dari ketinggian 52 meter sudah sangat dirasakan apalagi air terjun yang jatuh dari Angel Falls yang berketinggian 979 meter ya?


2. AIR TERJUN OUZOUD, AFRIKA UTARA

Salah satu air terjun yang sangat populer di dunia, terletak di desa Grand Atlas, Tanaghmeilt (Provinsi Azilal). Memiliki ketinggian 110 m tinggi, merupakan sebuah pemandangan yang luar biasa, di negara Maroko dan Afrika Utara secara keseluruhan. Air terjun tersebut sangat luar biasa dalam keadaan apapun, terlebih ketika hujan deras turun. Dipadukan dengan keselarasan sebuah desa yang hijau, ladang, anggrek, dan ngarai sungai El Abid. Ketika senja berlalu perlahan, kita dapat melihat sekumpulan kera bermain di balik lembayung.





3. AIR TERJUN GIESSBACH, SWISS


Air terjun yang indah ini tidaklah diklaim sebagai yang terbesar maupun yang tertinggi didunia. Biasanya orang dapat melihat Giessbach Falls pada kartu pos perjalanan Eropa, hal ini untuk mengkombinasikan semua unsur-unsur alami keindahan di Swiss. Giessbach dikenal sebagai danau sejernih kristal dan diselimuti salju putih di puncak-puncak gunungnya yang dikelilingi tanaman hijau. Giessbach terbentuk oleh 14 kaskade yang terhubung ke Danau Brienz.






 
4. STEINSDALSFOSSEN WATERFALL, NORWEGIA
                               
Air terjun Steinsdalsfossen adalah salah satu air terjun Norwegia paling dikenal dan paling banyak difoto. Steinsdalsfossen adalah 50 meter, terletak 2 kilometer sebelah timur Norheimsund, dan termasuk Fosselva sungai.

Steinsdalsfossen air terjun adalah salah satu yang paling dikunjungi atraksi di Norwegia untuk alasan yang baik - memilikijalur balik itu yang memungkinkan pengunjung untuk melihat lebih dekat air terjun. Pada malam hari, air diterangi dengan lampu sorot.

Ini telah menjadi tujuan populer bagi generasi. Selama 25 tahun berturut-turut, hilang hanya dua musim, Kaiser Wilhelm II dari Jerman melakukan perjalanan untuk mengunjungiSteinsdalsfossen setiap musim panas. Dia hanya berhenti dipecahnya Perang Dunia I.

Air terjun yang aktif hampir sepanjang tahun, tetapi yang paling spektakuler ketika salju mencair pada bulan Mei dan Juni. Air terjun ini permanen bersumber oleh Mykla Lake (Myklavatnet),meskipun mungkin membeku di musim dingin. Dan ternyata pada saat malam hari, mereka lampu sorot jatuh.



5. UMPANG THEE LOR SUE WATERFALL

http://www.wikalenda.com/images/business_owner_image/main/MDAwMDAwMDAx_MTE2MTIwOTIwMDk1NjEwMTAwMTAwMTg1.jpgPara Engkau Umpang Lor Sue Waterfall (juga The Sue Lor, Engkau Lor Sue atau Te-hukum-zue) diklaim air terjun terbesar dan tertinggi di Thailand. Ia berdiri 250 meter (820 kaki) tinggi dan hampir 450 meter (1.480 kaki) di Mae Klong River, yang mengalir turun dari Huai Klotho ke Wildlife Sanctuary Umphang di Provinsi Tak di barat laut Thailand.
Namun, air terjun tampaknya telah pernah disurvei, sebagai angka yang diberikan adalah perkiraan. 



6. AIR TERJUN IGUAZU, BRAZIL


Air terjun Iguazu merupakan sebuah kompleks dari 275 jeram  dan air terjun, membentang sepanjangn 2,5 mil (4,6 kilometer) dan memiliki rata-rata ketinggian 269 kaki (sekitar 81 meter). Dikelilingi oleh pepohonan bambu, palem, dan pakis, disertai kicauan burung Beo dan Macaw.  Terletak diperbatasan antara Kota Parana (Brazil) dengan Kota Misione (salah satu provinsi dai Argentina). Air terjun Iguazu terbentuk akibat peristiwa letusan vulkanik yang membuat bumi seperti terbelah



7. NIAGARA WATERFALL

Niagara adalah air terjun besar di sungai Niagara yang berada di garis perbatasan internasional antara negara bagian Amerika Serikat New York dengan provinsi Kanada Ontario. Air terjun ini berjarak sekitar 17 mil (27 km) sebelah utara barat laut dari Buffalo, New York dan 75 mil (120 km) tenggara Toronto, Ontario.

Niagara adalah nama kelompok dari tiga air terjun. Ketiga air terjun tersebut adalah air terjun Horseshoe (kadang-kadang disebut sebagai air terjun Kanada), air terjun Amerika, dan yang lebih kecil yakni air terjun Bridal Veil yang dipisahkan oleh sebuah pulau bernama Luna Island dari air terjun utama.
Meski tidak terlalu tinggi, Niagara merupakan air terjun yang sangat lebar dan terpopuler di dunia. Lebih dari 6 juta kaki kubik (168.000 m3) air per menit dijatuhkan dan ini merupakan air terjun yang paling kuat di Amerika Utara.

Niagara juga terkenal akan pelangi indahnya yang melintang di tengah derasnya air terjun. Keindahan alam yang terdapat di sekeliling Niagara membuat jutaan orang dari setiap belahan dunia mengunjunginya setiap hari. Apalagi kalau bukan untuk melihat air terjun yang paling populer ini. Sehingga, devisa pun banyak mengalir bagi kedua negara ini.





 
Selain bisa merefresh otak kita dengan pemandangan yang disuguhkan sesuai dengan ciri khas dari masing-masing air terjun tersebut, selayaknya kita juga bisa mensyukuri indahnya ciptaan Tuhan. Jika kita bisa menjaga dan melestarikan ciptaan-Nya, maka anak cucu kita juga akan bisa menikmati indahnya air terjun tersebut. Dan tak hanya menikmati lewat cerita.

Terima kasih..... Semoga bermanfaat...


Wassalamu'alaykum Warahmatullahi Wabarakatuh


Sumber informasi :
http://www.smartnewz.info
http://www.uniknya.com
http://www.google.com

salam payah!!! waningalah.blogspot.com

Terima kasih sudah berkunjung

 

padepokan abu-abu Copyright © 2015 -- Powered by jhorendra